Smartphone dengan Fitur Extended RAM

Selain chipset atau prosesor, RAM (Random Access Memory) menjadi salah satu kriteria dalam membeli smartphonebaru. Pasalnya dengan RAM yang besar, Sobat Digital bisa menggunakannya untuk berbagai macam aktivitas berat seperti gaming, tentu saja dengan didukung chipset yang mumpuni. Namun sayangnya semakin tinggi kapasitas RAM maka harga smartphone juga akan semakin mahal. Jadi untuk Sobat Digital yang budget-nya terbatas harus mencari alternatif lain.

smartphone dengan fitur extended RAM

Sumber : Freepik

Alternatif terbaik yang bisa Sobat Digital pilih adalah mempertimbangkan smartphone dengan extended RAM. Extended RAM sendiri merupakan teknologi yang memungkinkan pengguna menambah kapasitas RAM bawaan sehingga semakin besar. Sobat Digital bisa menambahkan RAM ketika memang sudah dibutuhkan. Berikut ini rekomendasi beberapa smartphone dengan fitur extended RAM tersebut:

Vivo Y21

Rekomendasi smartphone pertama yang bisa Sobat Digital pertimbangkan datang dari brand Vivo. Meskipun menggunakan fitur kekinian yaitu extended RAM, namun harganya terbilang masih cukup terjangkau yaitu Rp2.399.000,00 sehingga masuk ke dalam seri entry level.

Besar RAM adalah 4GB dan bisa ditambah 1GB, sedangkan ROM 64GB. Selain fitur extended RAM, Vivo Y21 memang tidak terlalu memiliki keunggulan. Chipset yang disematkan masih MediaTek Helio P35 yang rilis sekitar tahun 2018. Sedangkan layarnya masih LCD IPS resolusi HD+. Spesifikasinya sangat sesuai dengan harganya yang sangat terjangkau.

Realme 9i

Sama seperti Vivo Y21, smartphone brand Realme ini juga dijual dengan kisaran harga Rp2 jutaan. Fitur extended RAM yang ditawarkan hingga 5GB. Sobat Digital bisa mendapatkan fitur tersebut pada Realme 9i varian 6GB dan 128GB.

Untuk mendukung kerja RAM, Realme menyematkan chipset Snapdragon 680 4G yang sudah cukup mumpuni untuk game ringan. Keunggulan lainnya adalah kapasitas baterai 5000 mAh yang didukung dengan fast charging sampai 33 W. Layarnya juga sudah cukup nyaman untuk multitasking karena memiliki refresh rate 90 Hz.

Samsung Galaxy A13

Sebagian besar orang yang mengutamakan experience biasanya memilih Samsung sebagai smartphone utama. User Interface smartphone asal Korea Selatan ini memang sangat nyaman dan simple. Apalagi ada tipe Galaxy A13 yang terkenal dengan fitur extended RAM-nya.

Fitur tersebut ada pada varian memori 4GB dan 6GB RAM serta 128GB ROM. Sobat Digital bisa menambahkan RAM sampai dengan 4GB pada varian 4GB dan 6GB pada varian 6B. Dengan tambahan RAM dan chipset Exynos 850 yang dimiliki, Galaxy A13 sudah bisa digunakan untuk gaming menengah ke bawah. Harganya yaitu mulai dari Rp2.499.000,00.

Xiaomi Redmi 10C

Xiaomi Redmi 10C merupakan smartphone dengan extended RAM yang terjangkau. Seperti produk Xiaomi seri Redmi pada umumnya, meskipun harganya terjangkau namun spesifikasinya sudah sangat baik.

Fitur tambahan RAM ini bisa Sobat Digital dapatkan apabila memilih varian 4GB dan 128GB. Kapasitas penyimpanan tersebut sudah menggunakan chipset Snapdragon 680 4G. Sementara baterainya 5000 mAh dengan fitur fast charging 18 W. Harga Xiaomi Redmi 10C yaitu Rp1.999.000,00.

Infinix Note 12

Brand asal Hongkong ini harus Sobat Digital perhitungkan karena menawarkan smartphone murah dengan spesifikasi tinggi. Hanya dengan harga mulai dari Rp2,5 jutaan saja, Sobat Digital sudah bisa mendapatkan smartphone extended RAM dengan penyimpanan 8/128GB dan 8/258GB.

Fitur extended RAM-nya bisa mencapai 5GB, jadi RAM totalnya bisa sampai 13GB. Chipset-nya juga Masih tergolong cukup baru yaitu MediaTek Helio G96. Sobat Digital pastinya akan puas menggunakan smartphone satu ini.

Infinix Hot 12i

Rekomendasi terakhir juga datang dari Infinix yaitu tipe Hot 12i. Smartphone yang masuk ke Indonesia tahun 2022 ini memiliki spesifikasi mumpuni dengan harga hanya Rp1 jutaan saja. Memiliki fitur extended RAM hingga 3GB.

Berbekal RAM awal 4GB dan tambahan 3GB, maka total RAM yang bisa Sobat Digital gunakan adalah 7GB. Masuk dalam kategori smartphone termurah, menggunakan chipset MediaTek Helio A22 yang rilis pada tahun 2018. Namun mengingat harganya yang terjangkau, Infinix Hot 12i masih sangat layak untuk dijadikan pilihan bagi yang budget-nya terbatas.

Itulah rekomendasi smartphone dengan extended RAM yang bisa Sobat Digital jadikan pilihan. Setiap merek dan tipe smartphone tentu saja memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Jadi sesuaikan saja dengan kebutuhanmu sehari-hari.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *